BUOL-Desa Mendaan, Kecamatan Karamat Kabupaten Buol, semakin melangkah maju dengan diluncurkannya website desa merupakan hasil kolaborasi erat antara Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Buol, Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (DiskominfoSP) Kabupaten Buol, serta Pemerintah Desa Mendaan. Kegiatan ini dilaksanakan digedung pertemuan kantor desa mendaan Kamis, 3/10/2024.
Peluncuran website desa ini sejalan dengan program Desa Cantik yang digagas oleh BPS Kabupaten Buol, yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas data desa dan pemanfaatannya dalam pembangunan. Dengan adanya website desa, informasi mengenai potensi desa, program pembangunan, serta berbagai kegiatan masyarakat dapat diakses secara mudah dan transparan oleh seluruh lapisan masyarakat.
"Website desa ini merupakan langkah penting dalam mewujudkan desa yang cerdas dan informatif, " ujar Ismail, SE, Kepala Bidang Hubungan Media DiskominfoSP Kabupaten Buol. "Melalui website ini, masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam pembangunan desa dan memperoleh informasi yang akurat dan terkini."
Siti Setianingsih, Ketua Tim Pembinaan Desa Cantik BPS Kabupaten Buol, mengungkapkan bahwa kolaborasi dengan DiskominfoSP sangat penting untuk menyukseskan program Desa Cantik. "Dengan adanya website desa, data-data yang telah kami kumpulkan dapat disebarluaskan secara efektif kepada masyarakat. Hal ini akan meningkatkan kualitas perencanaan dan pelaksanaan pembangunan desa, " jelasnya.
Sementara itu, Sekretaris Desa Mendaan, Sarto, menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dari BPS dan DiskominfoSP. "Kami berharap website desa ini dapat menjadi sarana untuk mempererat hubungan antara pemerintah desa dan masyarakat, serta mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam pembangunan desa, " ujarnya.
Pemerintah Desa Mendaan akan terus mengembangkan website desa ini dengan menambahkan fitur-fitur baru yang lebih interaktif dan bermanfaat bagi masyarakat.
Turut hadir dalam kegiatan Sudiharto Surio Timumun Kepala Desa Mendaan, para Aparatur Desa Mendaan dan BPD Desa Mendaan.
Baca juga:
Teknik Kampanye dan Pelaporan Dana Kampanye
|